GemOneManchester United (MU) telah menampilkan aksi comebackluar biasa untuk menyingkirkan PSG di babak 16 besar Liga Champions 2018/19. Lawan mereka berikutnya lebih berat.
Hasil undian babak perempat final mempertemukan MU dengan Barcelona.
Barcelona, yang mengalahkan MU di final 2009 dan 2011 dengan bantuan gol-gol Lionel Messi, adalah salah satu kandidat juara musim ini. Namun bek MU Chris Smalling menegaskan bahwa timnya tidak gentar.
Smalling bahkan berani mengatakan bahwa MU bisa melukai Barcelona.
Scroll terus ke bawah.

Optimistis

"Selama lima atau enam minggu terakhir, dari semua tim yang telah kami hadapi, entah itu Chelsea, Tottenham, atau Paris - dan yang lainnya - kami tahu kalau kami bisa menghadapi siapa saja dan melukai mereka," kata Smalling, seperti dikutip UEFA.com.
MU boleh merasa optimistis dengan peluang mereka. Namun Barcelona tetap lebih difavoritkan.
Salah satu faktor yang paling krusial adalah kualitas skuat dan pengalaman.
Di final 2009 dan 2011, bek-bek tangguh MU seperti Nemanja Vidic dan Rio Ferdinand saja tak mampu menghentikan Messi. Sekarang, MU harus mencoba melakukannya dengan Smalling, Victor Lindelof atau Luke Shaw.
 (c) Twitter/@PRINCE_Xtra